
MSPORTS β
Golden State Warriors harus kehilangan bintang utama sekaligus kaptennya,
Stephen Curry. Ia mengalami cedera dalam laga melawan Indiana Pacers
(14/12/2022).
Dalam
pertandingan yang berakhir dengan kekalahan 119-125 itu, Curry mengalami cedera
bahu pada kuarter ketiga. Ia masuk ke ruang ganti dan tidak bisa melanjutkan
pertandingan.
Ini pun
menjadi pukulan telak bagi tim yang merupakan juara bertahan NBA itu. Laga melawan
Pacers di atas adalah kekalahan secara beruntun kedua setelah sebelumnya mereka
ditaklukkan oleh Milwaukee Bucks.
Secara
keseluruhan pada musim ini, Warriors sudah menelan 15 kekalahan dan menang 14
kali. Mereka saat ini ada di peringkat 10 Wilayah Barat.
Pelatih
Warriors, Steve Kerr, mengakui bahwa dengan ketiadaan Curry situasi pun menjadi
semakin sulit.
βIni
goresan sulit musim ini. Dan jika Steph (Curry) keluar, tentu ini semakin
berat. Jika kami sehat, saya merasa kami bisa mengalahkan siapa pun. Saya pikir
tim ini telah membuktikan itu. Kami hanya harus menemukan cara untuk sampai ke
sana,β ungkapnya dikutip dari situs resmi NBA.
Pada pertandingan selanjutnya, Warriors akan menghadapi Philadelphia 76ers, Sabtu (17/12/2022) pagi waktu Indonesia.
Steph Curry to the locker room during the timeout favoring that left arm. pic.twitter.com/zZtpjFe8Kt
β Anthony Slater (@anthonyVslater) December 15, 2022
Komentar